REXEL ID – CARA KLAIM GARANSI LOGITECH – Logitech adalah salah satu brand populer yang menyediakan berbagai macam kebutuhan aksesoris untuk komputer, Logitech sendiri menjual berbagai macam produk untuk kebutuhan komputer anda. Seperti Keyboard, Mouse, Speaker, Headset, Mousepad dan masih banyak lagi aksesoris komputer lainnya.
Perbedaan Logitech dengan brand lain terletak pada Hargannya, Logitech sedikit mematok harga yang cukup tinggi dibandingkan brand lain dengan produk yang sama dan spesifikasi yang hampir sama. Namun hal tersebut sudah sesuai dengan apa yang di tawarkan oleh Logitech produk – produk yang mereka produksi terkenal dengan kualitasnnya yang sangat bagus dibandingkan dengan Brand lain. Sehingga mungkin hal inilah yang menyebabkan mereka mematok harga yang sedikit lebih tinggi di bandingkan dengan brand lainnya.
Selain kualitas dari produk mereka yang cukup bagus di bandingkan brand serupa, Merek dan juga kemudahan dalam mengklaim Garansi menjadikan Logitech mematok harga yang sedikit lebih tinggi di bandingkan brand kompetitor.
CARA KLAIM GARANSI
Ketika kalian baru saja membeli salah satu produk dari Logitech, Kalian akan mendapatkan “Kartu Garansi” Nah kartu garansi tersebut berfungsi untuk menukarkan produk yang bermasalah atau produk cacat, Garansi sendiri terbagi dalam dua jenis yaitu Garansi Distributor dan Garansi Resmi. Lantas apa bedannya jenis dari kedua Garansi tersebut. Perbedaan garansi resmi dan garansi distributor hanya terletak pada Alamat service centernnya saja.
Jika produk yang kalian beli mengalami masalah, Misal cacat karena produksi atau hilang waktu proses pengiriman maka kalian bisa mengajukan garansi ke pihak Logitech. Tentunnya ketika kalian mengajukan garansi ada syarat dan ketentuan yang harus kalian pahami. Nah berikut adalah tutorial klaim garansi Logitech.
1.Silahkan hubungi nomer layanan pelanggan Logitech, 021-69831010 Setelah itu sampaikan keluhan anda.
2.Layanan pelanggan dari pihak Logitech akan menjelaskan, mengenai layanan yang tersedia dimana survey berikutnnya akan. mencatat jadwal kunjungan, penarikan barang, dan pengiriman barang kembali kepada anda.
3.Lalu bawah produk tersebut ke Service Center Logitech, dan bawah produk rusak tersebut beserta kemasannya yang masih lengkap dan masih belum rusak untuk memudahkan proses klaim garansi. Kalian juga bisa mengirimkan produk kalian melalui Kantor POS.
4.Jangan lupa bawah kartu garansi Logitech isi kartu tersebut dengan informasi pribadi kamu, Seperti nama, alamat, tipe produk dan lain – lain, Setelah itu bawah juga struk invoice pembelian.
Syarat Klaim Garansi
- Membeli produk di Official Store Logitech, Mitra Logitech, Seller Resmi.
- Bisa menunjukkan bukti faktur atau struk invoice pembelian.
- Kemasan masih lengkap dan tidak rusak.
Penulis : Dhafa Adrian Maulana
Editor : REXEL ID